TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
close menu

Masuk


Tutup x

Pasi Pers Kodim 0107/Asel Pimpin Upacara Bendera Di MTSN 3 Aceh Selatan

Penulis: | Editor:

ACEH SELATAN, CYBERJATIM.ID,- Suasana Upacara Bendera di Madrasah Stanawiyah (MTS) Negeri 3 Aceh Selatan berbeda dari upacara biasanya.

Pasalnya, pelaksaan Upacara Bendera Senin 06 Februari 2023 ini bertindak selaku Pembina Upacara Komandan Kodim 0107/Aceh Selatan yang di wakili Pasi Pers Kodim Kapten Inf Amri Umari.

Pada Upacara Bendera ini, Kapten Inf Amri Umari membacakan amanat Dandim Aceh Selatan Letkol Arh Helmy Ariansyah, SE, dimana Undang-undang RI Nomor 34 Tahun 2004 tentang TNI khususnya pada pasal 7 ayat 2 point b butir 8 menyatakan, bahwa tugas pokok TNI salah satunya dapat dilakukan dengan Operasi Militer Selain Perang (OMSP) melalui kegiatan pemberdayaan wilayah pertahanan dan pendukungnya secara dini sesuai dengan sistem pertahanan semesta.

Pemberdayaan wilayah pertahanan diselenggarakan secara dini dalam rangka mewujudkan ruang, alat dan kondisi juang yang tangguh untuk kepentingan pertahanan Negara.

BACA JUGA :  Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan Kanwil Kemenkumham Jatim Gelar Apel Deklarasi Zero Halinar Tahun 2023

Dalam amanat Dandim aceh Selatan yang dibacakan Pasi Pers Kodim 0107/Aceh Selatan ini juga menuturkan, Presiden sukarno pernah mengatakan “Berilah Aku 1000 orang tua, maka akan Ku cabut semeru dari akarnya, beri Aku 10 pemuda, maka akan Ku guncang dunia”.

“Ini adalah pengakuan bahwa anak-anak muda memiliki potensi untuk mengubah wajah bangsa ini. Tentunya yang di maksud adalah pemuda yang cerdas, kreatif, dan berani berkarya. Bagaimana menjadikan generasi muda kita sebagai penggerak perubahan yang positif. Bekali mereka dengan ilmu pengetahuan yang cukup, juga kesempatan untuk mempraktikkan ilmunya secara luas,”ucap Pasi Pers.

Oleh karena itu, melalui amanat pada Upacara Bendera ini, melalui Pasipers, Dandim Aceh Selatan mengajak kepada para Siswa dan Siswi khususnya yang kelas Tiga, sebentar lagi akan memasuki ujian akhir. Oleh karena itu belajarlah yang giat, kejar dan carilah ilmu dari berbagai sumber, sehingga Siswa-siswi memperoleh nilai yang baik dan berprestasi untuk mencapai cita-cita sesuai dengan apa yang telah kalian tanamkan sejak dini.

BACA JUGA :  ADA APA INI? Mantan Pejabat BLH Sumut Henny JM Nainggolan Ditangkap Kejagung, Korupsi Dana UPT Laboratorium

“Tanpa belajar mustahil kalian akan berhasil dan dapat mewujudkan cita-cita,”tuturnya.

Lebih lanjutnya, Pasi Pers menambahkan, kegiatan Upacara Bendera ini bersifat pembinaan yang bertujuan untuk membangkitkan memotivasi para Siswa – Siswi, sehingga memiliki rasa persatuan, kebangsaan, persaudaraan dan nasionalisme yang tinggi.

“Konsensus ini dijadikan aturan dan kebiasaan sejak di sekolah, agar membentuk budaya yang mengakar saat dewasa”tutur Kapten Inf Amri Umari.

Pada kesempatan Upacara ini juga, Pasi Pers Kodim selaku pembina Upacara Bendera di Sekolah MTSN 3 Aceh Selatan hari ini senin tanggal 06 Februari 2023 menyampaikan beberapa pesan :

BACA JUGA :  Gelapkan Uang Nasabah Rp60 Miliar, Diduga Ada Keterlibatan Pimpinan BSI Sumenep

1). Pertama, selalu bersemangat dalam belajar, tumbuhkan motivasi dengan belajar secara kelompok dan berdiskusi. Lalu praktikkan ilmu yang dipelajari dengan bimbingan guru:

2). Kedua, kembangkan kreativitas menjadi karya nyata. Sekolah dan orang tua support ide-ide yang relevan. Dengan demikian otomatis para siswa/siswi akan terhindar dari perilaku negatif, karena mereka terpacu untuk aktualisasi diri dan mengejar prestasi.

“Terakhir, para siswa dan siswi harus menjadi pemuda yg bertanggung jawab atas cita-cita nya sendiri, kenali bakat dan minatnya serta dapat merintis dan merencanakan cita-citanya sejak dini,”tutup Pasipers sekaligus mengakhiri amanatnya.

Kegiatan Upacara Bendera Senin di MTSN ini dihadiri Kepala Sekolah MTSN 3 Aceh Selatan Herlina, S.Pd, Wakil Kepala Sekolah Muslim, S.Pd, para Dewan Guru dan Staf sekolah dan Batuud Koramil 01/Tapaktuan Serma Sukarma beserta Babinsanya.

 

Terkini Lain