
Penulis: Rizki Maulizar | Editor: Heru Soejatmiko
ACEH SELATAN, CYBRJATIM.ID, – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Fraksi Nasdem Aceh Selatan Feri Harianto menutup kegiatan kompetisi sepak Bola Muslim Ayub Cup U.15 dilapangan Mawar Gampong Suaq Bakung Kecamatan Kluet Selatan. Minggu (27/2/2023
Turnamen ini dilaksanakan di berbagai Daerah, bertujuan untuk membina atlit muda sepakbola Aceh khususnya,
Hadir dalam penutupan tersebut selain Anggota DPRK Fraksi Nasdem Aceh Selatan, Kapolsek, Danramil, Geuchik, Camat serta perangkat Desa setempat.
“Alhamdulillah kegiatan ini berjalan dengan baik, kami sangat senang karena pemain dan sporter sangat menjunjung tinggi sportivitas dalam pertandingan ini.” Kata H. Muslim Ayub Calon Anggota DPR- RI 2024 dari Partai NasDem yang langsung hadir menyaksikan pertandingan Final.

H. Muslim Ayub, menekankan pentingnya sportivitas bagi pemain sepak Bola,
“pertadingan sepak bola ini kita lakukan dalam upaya pembinaan serta mencari Bibit pemain muda, pertandingan ini bukan hanya kita gelar di Aceh Selatan, tapi sudah dilaksanakan
Subulusallam dan Aceh Singkil kita pertandingkan Alhamdulillah berjalan dengan baik Kata Muslim Ayub
Setelah kabupaten Aceh selatan ini kita akan cari pemain pemain unggul U-13 dan U-15 di Kabupaten Banda Aceh, serta Kabupaten/kota lainnya
H. Muslim Ayub juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh panitia yang ada di Kabupaten/Kota yang telah bekerja keras didalam menyukseskan kegiatan pemilihan tunas muda sepakbola di kabupaten ini.
Tokoh Muda Suaq Bakung Kecamatan Kluet Selatan, Azhari (35) menyampaikan kepada media, kegiatan ini sangat positif jika terus dilakukan secara terus menerus sebab, anak anak kami daerah ini sangat menggemari permainan ini.
“kami selaku warga disini sangat mendukung kegiatan ini, harapan kami semoga kompetisi berikutnya H. Muslim Ayub Cup U-15 dan U-13 tetap bergulir di daerah kami ini.” Kata Azhari
Dalam laga final ini antara Pis Media VS Mawar kendang Kluet Selatan di menangkan oleh Pis Media dengan skor 3 – 0, cukup seru karena masing masing pemain menampilkan gaya khasnya masing-masing.