PAMEKASAN,CYBERJATIM.ID- Babinsa Desa Bandaran, Koramil 0826-02 Tlanakan, Sertu Moh. Masli, bersama warga Desa Bandaran melaksanakan kegiatan gotong-royong menanam padi pada lahan seluas seperempat hektar milik Sunari, warga Dusun Nangger, Desa Bandaran, Kecamatan Tlanakan, Kabupaten Pamekasan.
Menurut Sertu Moh. Masli, kegiatan menanam padi ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan produktivitas hasil panen, tetapi juga mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat. “Sebagai Babinsa, kami hadir untuk membantu masyarakat, terutama dalam program-program yang berkaitan dengan peningkatan kesejahteraan dan ketahanan pangan. Gotong-royong seperti ini juga mencerminkan semangat kebersamaan dan kepedulian antarwarga,” ungkapnya.
Sunari, pemilik lahan, menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan yang diberikan oleh Babinsa. “Kami merasa sangat terbantu dengan kehadiran Pak Babinsa. Kehadiran beliau memberikan semangat bagi kami untuk terus berproduksi, meski di tengah berbagai tantangan,” ujar Sunari.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sertu Moh Masli juga mengungkapkan bahwa kegiatan seperti ini menjadi salah satu upaya Koramil 0826-02 Tlanakan dalam mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan oleh pemerintah. “Dengan memanfaatkan lahan-lahan yang tersedia, diharapkan masyarakat dapat meningkatkan produktivitas pertanian yang berkelanjutan, sekaligus menciptakan kemandirian pangan di Desa Bandaran,”harapnya.
Dengan semangat gotong-royong, kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa sinergi antara TNI dan masyarakat mampu memberikan kontribusi nyata dalam mewujudkan ketahanan pangan dan kesejahteraan bersama.